Halo para pembaca sekalian, tidak terasa sudah hampir 3 bulan lamanya saya tidak posting diblog ini karena kesibukan didunia nyata. Nah seperti biasa saya kembali memberikan tips-tips menarik dan bermanfaat seputar IT yakni bagaimana caranya mengubah video yang kita miliki menjadi sebuah file .GIF dengan mudah dan tanpa repot-repot harus install Software. Ada sebuah alasan menarik kenapa saya mau share tips ini kepada anda semua, alasanya adalah karena saya pernah berkunjung pada salah satu blog dimana blog tersebut juga menyajikan konten yang berisikan tutorial. Nah menariknya pada konten yang disajikan oleh blog tersebut ialah semua gambar untuk tiap step pada tutorial itu menggunakan format .GIF(format gambar bergerak) yang seakan-akan kita seperti melihat sebuah video tutorial. Penasaran dengan hal tersebut saya berusaha mencari jawabannya, dan akhirnya dapat saya temukan yang ternyata dia mengubah video tutorial menjadi beberapa bagian kemudian meng-Convertnya menjadi file gambar .GIF pada sebuah Website yang menyajikan layanan Convert file, dan pada akhirnya artikel ini pun saya buat agar semua orang tahu bahwa ada cara mudah membuat file .GIF dari sebuah video. Sepertinya cukup untuk cerintanya mari kita langsung saja mulai langkah-langkahnya dibawah ini.
1. Kunjungi Website ini: http://www.zamzar.com/
2. Step 1 - Pilih tab Convert files => klik tombol Choose files untuk menambahkan file video yang akan diConvert.
3. Step 2 - anda memilih fomat output file .GIF, Step 3 - masukan email anda yang tujuannya untuk digunakan oleh zamzar.com memberikan URL Download file hasil Convert.
4. Step terakhir anda klik tombol convert lalu tunggu hingga proses upload dan convert file selesai. Proses dapat dikatakan selesai jika sudah muncul halaman konfirmasi seperti dibawah ini.
5. Email yang berisikan Url download untuk file convert anda -+ akan sampai ke email anda dalam waktu 3-5 menit(ini berdasarkan pengalaman).
6. Cek email konfirmasi yang dikirimkan oleh zamzar.com, kemudian klik URL download yang sudah diberikan => klik lagi tombol 'Download Now'.
Hasilnya sebagai berikut:
Para pembaca sekalian demikianlah tips mudah yang dapat saya berikan ini, semoga cara diatas dapat bermanfaat dan menambah lagi pengetahuan anda.